Hal yang paling menjengkelkan bagi seorang blogger adalah ketika hasil karyanya di copas 100% oleh blogger lain yang tidak menyertakan alamat url blog kita dari hasil copas tersebut.
Lalu bagaimanakah solusi untuk mengatasi kasus seperti ini ? Bagi teman-teman yang memang pernah mengalami post teman-teman di copas oleh orang lain mungkin inilah cara yang saat ini masih terbilang efektif untuk mengatasinya.
Tapi ngomong-ngomong masalah copas mengcopas silahkan saja sih kalau memang ada diantara para pembaca post ini yang berniat mengcopy paste seluruh isi blog saya asalkan dengan satu syarat yang harus dipenuhi yaitu silahkan cantumkan url sumber dari blog ini ke dalam post yang sudah anda copas.
Lalu bagaimanakah solusi untuk mengatasi kasus seperti ini ? Bagi teman-teman yang memang pernah mengalami post teman-teman di copas oleh orang lain mungkin inilah cara yang saat ini masih terbilang efektif untuk mengatasinya.
Tapi ngomong-ngomong masalah copas mengcopas silahkan saja sih kalau memang ada diantara para pembaca post ini yang berniat mengcopy paste seluruh isi blog saya asalkan dengan satu syarat yang harus dipenuhi yaitu silahkan cantumkan url sumber dari blog ini ke dalam post yang sudah anda copas.
Bagi teman-teman yang tidak ingin postingan nya di copas oleh seorang blogger yang mengidap penyakit copas alias copy paste silahkan pasang trik berikut.
1. Login ke Blogger
2. Setelah berada di dashboard blogger, silahkan klik Template
3. Kemudian klik Edit Html, klik Lanjutkan
(alangkah baiknya sebelum kita mengutak atik templete, kita backup dulu template)
4. Centang Expand Widget Template
5. Kemudian silahkan cari kode </head>
(saran : gunakan tombol Ctrl + F pada keyboard untuk memudahkan pencarian)
6. Letakan kode script di bawah ini tepat di bawah kode </head>
<SCRIPT type="text/javascript">
if (typeof document.onselectstart!="undefined") {
document.onselectstart=new Function ("return false");
}
else{
document.onmousedown=new Function ("return false");
document.onmouseup=new Function ("return true");
}
</SCRIPT>
7. Yang terakhir klik Simpan Template
Selesai deh..
Oya jika teman-teman merasa ribet dengan cara yang di atas teman-teman bisa menerapkan cara ini.
Kalau cara di atas adalah menempelkan kode script ke dalam Template sedangkan cara yang di bawah ini adalah memasang kode script cukup pada Tambah Gadget saja.
Adapun langkah-langkahnya :
1. Login ke Blogger
2. Setelah berada di dashboard blogger, silahkan klik Tata Letak
3. Kemudian klik Tambah Gadget
4. Lalu klik Html/Javascript (Html garis miring Javascript)
5. Silahkan masukan kode script untuk poin 6 di atas ke dalam kotak
6. Untuk masalah kotak judul kosongkan saja
7. Terakhir klik Simpan
Silahkan pilih mana yang sekiranya mudah untuk teman-teman terapkan.
Catatan : Kedua trik di atas adalah sama yaitu seluruh isi dari blog kita tidak dapat di copas oleh orang lain.
Nah jika hanya satu postingan tertentu saja yang tidak ingin di copas oleh orang lain (bukan seluruh isi dari blog) maka silahkan tempel kode script yang sudah saya kasih tadi ke dalam postingan tertentu. Tapi ingat penempelan kode harus dalam keadaan mode Html bukan dalam keadaan mode Compose. Semoga bermanfaat
agar artikel tidak dapat di copy paste, agar postingan tidak bisa di copas, cara agar tidak dapat di copy paste.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar